Warga Desa Rawang Lama Dusun VII dan Dusun VIII, melaksanakan kegiatan gotong royong memperbaiki jalan yang rusak -->

Idul Fitri 1444 H

Warga Desa Rawang Lama Dusun VII dan Dusun VIII, melaksanakan kegiatan gotong royong memperbaiki jalan yang rusak

Cornelius Hondo
Monday, January 10, 2022

 

Warga Desa Rawang Lama Dusun VII dan Dusun VIII, melaksanakan kegiatan gotong royong memperbaiki jalan yang rusak

Asahan,88News: Warga Desa Rawang Lama Dusun VII dan Dusun VIII, melaksanakan kegiatan gotong royong untuk membrersihkan jalan dan menimbun jalan yang berlobang, Minggu (9/1/2022).


Kegiatan tersebut dilaksanakan atas inisiatif dari Kepala Desa Rawang Lama, Suryanto yang mengajak warganya untuk turun serta demi kepentingan bersama;


Dari pantauan Awak Media ini, Kepala Desa Rawang Lama berserta warga Dusun VII dan Dusun VIII melaksanakan penimbunan jalan tersebut dengan menyusun batu padas dijalan yang berlubang serta meratai dengan menggunakan peralatan cangkul dan sekop;


Suryanto Kepala Desa Rawang Lama mengatakan, penimbunan jalan ini dilakukan sepanjang 3 KM, karena jalan tersebut belum diaspal dan apalagi dimasa musim penghujan ini banyak jalan yang berlobang tergenang air, sehingga banyak kendaraan terperosok kedalam.


Penulis : Nurlen