Ziarah Kubur Di Padangsidimpuan Ramai Menjelang Bulan Suci Ramadhan -->

Ziarah Kubur Di Padangsidimpuan Ramai Menjelang Bulan Suci Ramadhan

Admin
Sunday, March 27, 2022

Ziarah Kubur Di Padangsidimpuan Ramai Menjelang Bulan Suci Ramadhan


Padangsidimpuan | Medan88News: Mendekati bulan suci Ramadhan ummat Islam di Kota Padangsidimpuan ramai melakukan ziarah kubur. Dalam melakukan zirah kubur, orang-orang akan melakukan doa bagi kerabat yang telah meninggal, membersihkan makam dan menabur bunga.


Lalu, kenapa banyak yang berziarah kubur jelang Ramadhan, karena masyarakat percaya bahwa pada saat itu, waktu yang pas untuk memperbanyak ibadah. Ziarah kuburpun dianggap ibadah, sehingga jelang Ramadhan banyak yang memanfaatkannya untuk mendokan kerabat yang telah mendahului.


Selain untuk mendoakan, zirahpun menjadi momen bersilaturahmi keluarga dan mempererat hubungan dikarenakan keterkaitan dan kecintaan kepada yang telah mendahului kita, dan juga sebagai sarana pengingat diri bahwa kubur meruoakan salah satu tempat persinggahan yang akan dilalui setiap yang bernyawa.


Di pemakaman TOR Simarsayang banyak terlihat warga yang sedang melakukan ziarah kubur, berdoa dengan khusuk dan satu dua terlihat meneteskan airmata. Marhaban ya Ramadhan.


Penulis: Mash